Monday, April 6, 2015

Makanan 'Tidak Sehat' Ini Rupanya Punya Banyak Manfaat

Foto: Aneka Keju / thisismoney.co.uk


Metrotvnews.com: Cokelat, susu, keju dan makanan berlemak lainnya mungkin menjadi makanan yang dihindari ketika Anda sedang dalam proses menurunkan berat badan. Tapi Anda mungkin sangat berat untuk menghindari makanan 'tidak sehat' tersebut.

Namun tahukah Anda bahwa makanan 'tidak sehat' yang sering Anda hindari itu sebenarnya baik untuk Anda?

1. Mentega
Menurut para ahli, lemak jenuh alami yang ditemukan dalam mentega sebenarnya mungkin baik untuk dimasukkan dalam diet Anda jika dibandingkan dengan lemak olahan seperti yang ditemukan dalam margarin.

2. Keju
Sama seperti mentega, keju juga tinggi lemak jenuh dan kandungan kalori. Tapi keju juga kaya akan nutrisi, kalsium, vitamin A, B12, riboflavon, zinc dan fosfor. Keju juga mengandung asam linoleat terkonjugasi, dan lemak yang baik. 

Menurut penemuan terbaru, protein hewani yang ditemukan dalam susu telah dikaitkan dengan pencegahan kanker.

3. Cokelat dan susu
Segelas coklat dan susu memiliki karbohidrat yang sempurna untuk rasio protein (3: 1). Hal ini juga mengisi ulang kalsium tulang dan natrium untuk mengembalikan keseimbangan elektrolit. Jika Anda masih ragu untuk makan cokelat, pilihlah cokelat hitam.

4. Kopi
Banyak orang yang memandang buruk kopi tanpa melihat khasiat dari kopi. Kopi tidak hanya meningkatkan konsentrasi dan stamina, namun penelitian baru-baru ini telah mengungkapkan bahwa kopi dapat membantu mencegah penyakit diabetes dan alzheimer. Tapi sebaiknya jangan dikonsumsi secara berlebihan karena kopi memiliki beberapa efek samping seperti insomnia, kegelisahan dan kecemasan.

5. Pisang
Meski pisang sering dicap sebagai makanan yang dapat membuat seseorang mengalami kegemukan, tapi sebenarnya pisang justru sangat bermanfaat ketika Anda mencoba untuk menurunkan berat badan. Pisang kaya akan kalium dan memberikan antioksidan, vitamin C dan serat. Makan pisang akan meningkatkan dopamin, suatu neurotransmitter yang berperan dalam meningkatkan kualitas suasana hati Anda. (Ningtriasih/Timesofindia) 

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright 2010 oleh HariZ| Powered By : Blogger