Friday, May 1, 2015

Detoksifikasi Tubuh Cukup Makan Sayuran dan Buah

Detoksifikasi Tubuh Cukup Makan Sayuran dan Buah

KITA harus rajin melakukan detoksifikasi atau membuang racun dalam tubuh. Caranya, cukup dengan mengonsumsi sayur dan buah-buahan sesuai saran ahli. Kira-kira apa saja jenisnya?
Dilansir Timesofindia,Rabu (29/4/2015), ini dia jenis sayur dan buah bagus untuk detoksifikasi alami yang bisa Anda konsumsi setiap hari.
Apel
Semua jenis apel kaya serat dan pektin yang membantu membuang racun dan partikel makanan yang tidak tercena dalam saluran. Hal ini mengasumsikan betapa pentingnya apel dalam diet Anda untuk memaksimalkan detoksifikasi.
Bawang putih
Kandungan sulfur yang tinggi bawang putih tidak hanya membuat rambut dan kulit berkilau, tetapi juga berguna untuk proses detoksifikasi tubuh. Para ahli menyarankan Anda harus menyertakan minimal tiga siung bawang putih dalam satu menu makanan sehari-hari.
Lemon
Anda tak perlu lagi meragukan kelebihan lemon untuk kesehatan. Buah berkulit kuning ini membantu menghangatkan tubuh Anda, dan membantu melancarkan pencernaan. Hal ini ternyata juga berlaku bagi kulit lemon yang kaya akan antioksidan untuk mendukung detoksifikasi.
Brokoli
Setelah dicerna, sayuran hijau sehat yang disebut brokoli ini bantu melepaskan nutrisi, yang dikenal memiliki sifat yang membantu detoksifikasi 'buruk' estrogen dalam tubuh. Makan satu mangkuk brokoli dalam sehari, bisa melawan kanker dan menjaga berat badan Anda, serta mencegah nyeri saat pramenstrual sindrom (PMS) bagi wanita.

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright 2010 oleh HariZ| Powered By : Blogger